Cara Membuat Bel Sederhana ini adalah dengan menggunakan Sumber Arus Listrik DC atau biasanya dikenal dengan Baterai. Bel sederhana yang akan kita buar akan menghasilkan bunyi dengan bantuan arus listrik DC. oleh karena itu Alat ini memerlukan baterai. Sedangkan Bahan yang digunakan bisa diperoleh dari lingkungan sekitar. Kreativitas dan imajinasimu dapat dituangkan pada alat ini.
7. Ambil Motor Listrik DC kemudian masukkan ujung Motor Listrik DC ke dalam lubang tutup botol yang di tengah, sehingga bentuknya seperti baling-baling. Kemudian ambil lidi dan masukkan ke dalam lubang tutup botol yang lain.
8. Ikat Motor Listrik DC dengan karet di rangka bel sederhana.
9. Siapkan tempat beterai dan beterai, kemudian pasang beterainya sesuai dengan kutub positif-negatifnya
10. Ikatkan tempat baterai tadi pada rangka bel dengan menggunakan karet dan pastikan tidak mudah lepas
11. Sambungkan salah satu kabel dari baterai ke saklar, sedangkan kabel yang satunya lagi ke Motor Listrik DC. Kemudian ambil satu kabel tambahan yang digunakan untuk menghubungkan Motor Listrik DC dengan saklar
12. Pembuatan bel sederhana sudah selesai dan Bel sederhana siap untuk di uji dengan cara tekan tombol on/off-nya
Peralatan dan bahan
Bahan yang digunakan dalam pembuatan bel sederhana diantaranya, Motor Listrik DC sebagai penghasil gerak yang menimbulkan bunyi, saklar sebagai tombol on/off, tempat baterai, baterai sebagai arus listrik DC, Kayu yang digunakan untuk rangka bel sederhana, paku digunakan untuk menyambung / merangkai rangka bel sederhana, karet untuk mengikat, tutup botol sirup yang terbuat dari seng atau sejenisnya, kabel untuk menyambung arus listrik dari baterai ke Motor Listrik DC dan Motor Listrik DC ke saklar, lidi untuk memukul kaleng sebagai bunyi bel sederhana. Kaleng minuman dingin yang terbuat dari seng atau sejenisnya
Tahapan pembuatan bel sederhana
1. Ukur kayu yang akan digunakan untuk membuat rangka bel dengan meteran.
Kayu pertama dengan ukuran : panjang = 13,5 cm dan lebar 3 cm sebanyak 1 buah.
Kayu kedua dengan ukuran : panjang = 10 cm dan lebar 3 cm sebanyak 2 buah.
Kayu ketiga dengan ukuran : panjang = 23 cm dan lebar 3 cm sebanyak 1 buah.
2. Potong kayu yang sudah diukur menggunakan gergaji.
3. Siapkan palu dan paku untuk menggabungkan kayu yang sudah dipotong, sehingga membentuk rangka bel sederhana seperti gambar
4.Siapkan tutup botol syrup yang terbuat dari seng atau sejenisnya, kemudian ratakan pinggiran tutup botol dengan palu. Langkah selanjutnya, lubangi di tengah-tengah tutup botol dengan paku. Ingat lubangnya harus pas dengan ujung Motor Listrik DC.
5. Gunting tutup botol yang sudah diratakan dengan gunting seng. Setelah itu buat satu lubang lagi di salah satu ujung tutup botol yang sudah digunting sebagai tempat untuk memasang lidi
6. Ikat kaleng bekas dengan karet pada ujung kayu ketiga7. Ambil Motor Listrik DC kemudian masukkan ujung Motor Listrik DC ke dalam lubang tutup botol yang di tengah, sehingga bentuknya seperti baling-baling. Kemudian ambil lidi dan masukkan ke dalam lubang tutup botol yang lain.
8. Ikat Motor Listrik DC dengan karet di rangka bel sederhana.
9. Siapkan tempat beterai dan beterai, kemudian pasang beterainya sesuai dengan kutub positif-negatifnya
10. Ikatkan tempat baterai tadi pada rangka bel dengan menggunakan karet dan pastikan tidak mudah lepas
11. Sambungkan salah satu kabel dari baterai ke saklar, sedangkan kabel yang satunya lagi ke Motor Listrik DC. Kemudian ambil satu kabel tambahan yang digunakan untuk menghubungkan Motor Listrik DC dengan saklar
12. Pembuatan bel sederhana sudah selesai dan Bel sederhana siap untuk di uji dengan cara tekan tombol on/off-nya
Terimakasih Kamu sudah membaca Tulisan kami mengenai Membuat Bel Sederhana dengan Sumber Arus Listrik DC. Semoga Bermanfaat dan jangan lupa bagikan artikel ini dengan klik link berbagi dibawah ini.
Terima kasih bro infonya sangat bermanfaat. Terus update ya bro agar kita semua lebih mengetahui bro 👍👍👍
Kunjungi blog kecil saya bro 😂
https://shareilmu05.blogspot.com
siap gan. sering-sering mampir lah agar saya semangat update.